Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkeminfo) akan mengalihkan siaran TV analog ke digital atau Analog Switch Off (ASO) dalam jadwal III tahap. Melalui Permenkominfo nomor 11 tahun 2021, diatur jadwal pelaksanaan ASO, tahap pertama 30 April 2022, tahap 2 pada 25 Agustus 2022 dan tahap 3 di 2 November 2022.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) Kabupaten Rembang, Prapto Raharjo mengatakan Rembang bersama 12 kabupaten/kota lainnya di Jawa Tengah masuk di tahap 1 penghentian program siaran TV analog. Artinya mulai tanggal tersebut masyarakat di wilayah kabupaten Rembang sudah tidak bisa menikmati tayangan di televisi analog

Salah satu persiapan program migrasi ke TV Digital yakni pemberian alat bantu penerimaan siaran TV digital atau Set-Top-Box (STB) kepada rumah tangga miskin yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Sesuai pasal 85 Peraturan Pemerintah Nomor 46 tahun 2021, penyedia dan distribusi STB dilakukan oleh Lembaga Penyiaran Swasta (LPS) penyelenggara multipleksing dan dari Pemerintah (APBN).

Prapto menambahkan distribusi bantuan STB dikirim melalui PT.Pos Indonesia dan ditarget selesai pada 30 April besok. Nantinya STB itu langsung dikirim petugas PT. Pos Indonesia kepada sasaran langsung by name by address.

“Terkait jumlah penerima bantuan STB di Kota garam ada 24.848 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Jumlah KPM tiap desa berbeda- berbeda.”

<img class=”aligncenter size-medium wp-image-15874″ src=”https://rembangkab.go.id/haribawana/uploads/kominfo-bantuan-STB-stafsus-philip-bengkulu-tengah-AYH-10-300×216.jpg” alt=”” width=”300″ height=”216″ />Herlambang warga Dukuh Pentil Desa Gunungsari Kecamatan Kaliori sudah memasang TV Digital akhir tahun mengakui kualitasnya jauh lebih baik dari TV Analog. Dari sisi gambar jernih dan suaranya lebih bagus.

“Yang UHF sinyalnya udah susah sekarang, jadi kemarin saya beli STB sekarang pakai digital siarannya udah lengkap. Pemasangannya UHF biasanya kan langsung ke TV, sekarang ditambahi STB jadi antena UHF masuk ke STB baru ke TV , jadi menerima sinyal TV digital, ” terangnya.

STB dibelinya dari salah satu toko di Rembang. Terkait harga bervariasi, kisaran Rp.300 ribu sampai Rp. 400 ribu. (Mif/Rud/Kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.